Banjarbaru, 29 Agustus 2023 – . Bertempat di Universitas Lambung Mangkurat, Banjarbaru, Kalimantan Selatan telah dilakukan penandatanganan Perjanjian Kerjsama (PKS) antara Fakultas Teknik Universitas Veteran Bangun Nusantara sukoharjo (FT Univet) dengan Fakultas Teknik Universitas Lambung Mangkurat (FT ULM). Dari FT Univet dihadiri Ir. Mathilda Sri Lestari, ST., MT selaku Wakil Dekan Fakultas Teknik., Maria Puspita Sari, ST, MSc selaku sekretaris kaprodi Teknik Industri, dan Ir. Iwan Ristanto, ST, MT selaku anggota tim penyusun PKS FT Univet. Dari FT ULM hadir sekaligus menandatangani PKS adalah Dekan Fakultas Teknik ULM Prof. Dr. Ir. Iphan Fitrian Radam, ST., M.T., IPU.
Dalam PKS ini disepakati kerjasama dalam bidang Tri Darma perguruan tinggi serta implementasi MBKM. Pada kesempatan ini Dekan FT ULM juga menyampaikan kesedian untuk kerjasama dalam rangka pendirian Prodi Pendidikan Profesi Insinyur di FT Univet.